Tazakka Adakan Ujian Masuk Gelombang Pertama

Tazakka Adakan Ujian Masuk Gelombang Pertama

Tazakka — Pondok Modern Tazakka mengadakan Ujian Masuk Penerimaan Santri Baru Gelombang Pertama, Ahad, 4 Februari 2024. Ujian gelombang pertama ini diikuti oleh 135 calon santri dari 165 pendaftar.

Ustadz. Kamal Fakhry, S.H.I. selaku Ketua Panitia menjelaskan bahwa 135 santri yang ikut ujian tersebut dibagi dalam 2 model, online dan offline. “Bagi santri asal luar Jawa kami berikan kesempatan untuk ujian secara online. Adapun yang berasal dari pulau Jawa mengikuti secara offline.” jelasnya.

Baca juga: Sebelum Ujian, Pengasuh Berikan Pengarahan Kepada Calon Santri

Dari data yang disampaikan oleh Ust Kamal, ada 11 orang yang diuji secara online. Bahkan, 3 diantaranya berasal dari Malaysia. Sisanya 124 orang semuanya hadir di Tazakka mengikuti ujian secara offline.

Ujian masuk KMI tahun ini dilaksanakan melalui ujian tulis dan ujian lisan. Ujian tulis berupa Imla’ atau dikte Arab dan Tes Potensi Akademik (TPA). Adapun ujian lisan meliputi wawancara, bacaan Al-Quran dan praktek ibadah.

Dan untuk tahun ini, Panitia PSB kembali mengaktifkan skema wawancara dengan wali calon santri yang dulunya hanya menggunakan kuesioner. “Tujuannya supaya kita bisa menggali lebih dalam kepribadian anaknya dan bisa mendengarkan kesan dan harapan para wali calon santri.” tutur Kamal.

Baca juga: Adzan Haromain Berkumandang Di Festival Al-Quran Dan As-Sunnah 2024

Ujian kali ini melibatkan 28 orang penguji lisan, baik senior maupun junior, juga ada 15 orang pengawas ujian tulis dan TPA. Selanjutnya, setelah semua nilai masuk ke Panitia, langsung akan diolah disidangkan bersama Para Pimpinan Pondok dan seluruh penguji. Dan harapannya hasil kelulusan sudah dapat dilihat setelah penutupan ujian dilaksanakan sore hari.***