TAZAKKA – Sejak akhir Desember 2015 Pondok Modern Tazakka memulai pembangunan Pos Keamanan. Pembangunan ini dilandasi pentingnya pengamanan pondok. Pos keamanan yang terletak di pintu masuk ini berfungsi sebagai pusat kontrol lalu lalang santri dan tamu yang keluar masuk lingkungan pondok.
Pos keamanan ini rencananya akan dibangun di sebelah Selatan masjid atau tepatnya di pintu masuk Selatan Pondok Modern Tazakka. Pos keamanan ini merupakan wakaf dari Bapak H. Supriyanto, Limpung. Beliau adalah salah seorang Anshar Tazakka yang juga alumni jamaah KBIH Muzdalifah 2014.
Selama ini, pos keamanan menempati sebuah tenda darurat. Memasuki musim hujan, pos tersebut menjadi kurang nyaman. Apalagi pos tersebut merupakan wajah pertama yang dilihat oleh para tamu, sehingga pos keamanan yang dibangun didesain sedemikian rupa sehingga tidak sekedar nyaman dan mampu memonitor keamanan, namun juga sesuai estetika bangunan pondok.
Rencananya, pos keamanan ini akan dilengkapi peralatan keamanan standar seperti radio komunikasi, cctv dan peralatan-peralatan lainnya yang terintegrasi dengan Bagian Pengasuhan Santri dan Sekretaris Pimpinan.
"Bahkan kita punya beberapa petugas keamanan pondok yang nanti rencananya akan dilatih khusus oleh tim dari Polri maupun TNI tentang prosedur pengamanan standar dan penanggulangan bahaya" ujar Ustadz H. Oyong Shufyan, Lc., MA, Wakil Pengasuh Pondok.
Tim keamanan, kata alumnus Al-Azhar dan Pascasarjana UGM, nantinya terdiri dari unsur satpam dan santri. "Iya mereka akan dibekali keahlian khusus, termasuk bela diri" tandasnya. @haris
Sebelumnya:
Tazakka Kunjungi AKMIL MagelangBerikutnya:
Tazakka Adakan Seminar Bahaya Laten Komunisme