TAZAKKA – Yayasan Tazakka tengah membangun Gedung Yayasan yang terletak di depan Pondok Modern Tazakka. Gedung ini nantinya akan digunakan oleh kesekretariatan yayasan, Lembaga Ziswaf, dan KBIH Muzdalifah.
Pembangunan gedung ini juga tak luput dari campur tangan dan kiprah santri. Mereka ikut gotong royong untuk membantu proses pengecoran pada hari Senin, 26 Desember 2022 kemarin, sejumlah santri kelas 5 secara bergiliran ikut merampungkan pengecoran dak lantai 2 gedung yayasan tersebut sejak pagi sampai sore.
Tak hanya santri, Bapak Pimpinan, KH M. Bisri dan Bapak Wakil Pengasuh, KH. Oyong Syufyan juga nampak ikut andil dalam pengecoran hari itu bersama guru-guru senior lainnya.
Ustadz Edi selaku Kepala Departemen Pekerjaan Umum saat dikonfirmasi menyampaikan bahwa progres pembangunan sudah mencapai 35% dan ditargetkan akan selesai pada bulan Februari.
“Alhamdulillah hari ini kita bisa selesaikan pengecoran dak lantai 2. Jadi kira-kira sudah 35 ℅ capaiannya. Semoga target selesai sampai bulan Februari nanti bisa terlaksana sesuai jadwal”, ujarnya di sela-sela pengecoran.
Adapun Ustadz Subhi Mahmassani selaku Direktur Wakaf Tazakka mengajak seluruh elemen masyarakat dan umat muslim untuk ikut ber Wakaf menyelesaikan pembangunan gedung yayasan.
“Kami mengajak Bapak, Ibu dan saudara kaum muslimin semuanya untuk ikut mensukseskan program pembangunan gedung yayasan ini dengan ber Wakaf melalui Wakaf Tazakka. InsyaAllah seberapapun besar wakaf anda akan menjadi amal jariyah yang tidak akan terputus”, ajak Ust Subhi.