Mufti Damaskus Sholat Subuh di Masjid Sunda Kelapa

Mufti Damaskus Sholat Subuh di Masjid Sunda Kelapa

Jakarta – Mufti Damaskus didampingi Pimpinan Pondok Modern Tazakka KH. Anizar Masyhadi melaksanakan sholat subuh di masjid Sunda Kelapa Jum'at, 18/1.

Mufti didaulat menjadi imam sholat subuh, suara dan lantunan ayat suci yang merdu menjadikan para jamaah khusyuk dan menikmati sholatnya.

Dalam tausiyah selepas subuh yang diterjemahkan dengan fasih oleh Mantan Presiden PPMI Mesir Pangeran Arsyad Ihsanulhaq, Mufti Damaskus menyampaikan bahwa keinginan puncak seseorang yang didambakan dalam kehidupannya adalah mendapat ridlo Allah dan surgaNya.

Menurut Mufti Damaskus, salah satu jalan terbaik yang dapat mengantarkan seorang muslim ke dalam surga adalah dengan berinfaq dan bersodaqoh.

Allah menjadikan infaq dan sodaqoh salah satu jalan menuju surga, karena di dalamnya terdapat ekspresi dan komitmen serta pengorbanan yang tulus dan ketaatan kepada Allah SWT.

Harta adalah perhiasan dan benda yang paling dicintai oleh manusia, Allah berfirman dalam surat Al-Kahfi ayat 46:

 الْمَالُ وَالْبَنُونَ زِينَةُ الْحَيَاةِ الدُّنْيَا

“Harta dan anak-anak adalah perhiasan kehidupan dunia”.

Mufti Damaskus menambahkan bahwa sodaqoh adalah amalan yang agung disisi Allah, banyak ayat dan hadits yang menjelaskan tentang keutamaan menafkahkan harta.

Dr. Adnan Afyouni menyampaikan bahwa ketika ajal manusia datang, maka dia ingin agar ajalnya ditangguhkan sebentar, agar dia bisa bersodaqoh dan berbuat kebaikan.

Firman Allah surat Al-Munafiqun ayat 10:

فَيَقُولَ رَبِ لوْلَا أَخَّرْتَنِي إِلَىٰ أَجَلٍ قَرِيبٍ فَأَصَّدَّقَ وَأَكُنْ مِنَ الصَّالِحِينَ

"Ya Tuhanku, jika kau tangguhkan ajalku sebentar, maka aku akan bersodaqoh dan menjadi orang yang berbuat kebaikan"

Permintaan penangguhan ajal tersebut adalah untuk bersodaqoh (jariyah), karena sodaqoh memberikan pahala yang langsung dari Allah dan menjadi investasi terus memberikan pahala yang tidak terputus.

Selain itu adalah untuk berbuat kebaikan, amal baik adalah karya yang akan terus dikenang sepanjang masa oleh manusia lain, menjadikan umur panjang, karya dan peninggalannya bermanfaat bagi orang lain.

Itulah dua hal permintaan manusia ketika ajalnya datang, minta ditangguhkan sebentar ajalnya untuk; bersodaqoh dan berbuat kebaikan.

Jangan sampai menjadi orang yang terlambat, Allah menegaskan dalam lanjutkan ayatNya:

"Allah tidak akan pernah menangguhkan ajal manusia  jika sudah saatnya datang, dan Allah maha mengetahui atas apa yang kamu kerjakan".

Diakhir tausiyahnya, Ketua Dewan Rekonsiliasi Suriah tersebut menjelaskan fadhilah/keistemewaan sholat subuh berjamaah. Menurutnya, sholat subuh dihadiri oleh Malaikat yang kemudian Malaikat tersebut melaporkannya kepada Allah SWT, lalu Allah memerintahkan kepada Malaikat untuk mengabulkan setiap permohonan orang-orang yang sholat subuh berjamaah.

Kiai Anizar yang hadir menambahkan bahwa ada 3 amalan yang tidak terputus, sebagaimana Sabda Rosulullah Muhammad SAW yang diriwayatkan oleh Imam Muslim:

"Jika anak adam meninggal, maka terputuslah semua amal perbuatannya kecuali tiga; Sodaqoh Jariyah, Ilmu Bermanfaat dan Anak Sholeh yang Mendoakan"

Acara dihadiri oleh Ketua Takmir Masjid Aksa Mahmud dan Bendahara Masjid Fahmi Askar beserta pengurus lainnya, nampak juga ikut berjamaah Walikota Jakarta Utara dan masyarakat sekitar. @Media Center

www.tazakka.or.id