Tazakka — Pondok Modern Tazakka menggelar acara Resepsi Khataman Santri Akhir KMI 2024 Angkatan ke-VIII The Next Ibn Khaldun, Jum’at, 22 Maret 2024 di halaman Gedung Rabithah.
Hadir pada agenda malam itu Seluruh Pimpinan PM Tazakka, K.H. Anang Rikza Masyhadi, M.A., Ph.D., K.H. Anizar Masyhadi, M.A., K.H. M. Bisri, S.H.I., M.Si., Wakil Pengasuh, K.H. Oyong Sufyan, Lc., M.A., Ph.D., Ketua Yayasan Tazakka, H. Anta Masyhadi, Ketua Yayasan Pendidikan Tinggi Tazakka, H. Teguh Suhardi, serta Syaikh Omar Deeb dari Damaskus, Suriah.
Acara juga dihadiri beberapa tamu undangan seperti Forkompimcam Bandar, beberapa Kepala Desa sekitar pondok, Anshar Tazakka, Guru-guru, Sayyidah dan tentunya bapak dan ibu wali santri kelas VI.
Baca juga: Kiai Anang Dan Ketua ASFA Foundation Hadiri Konferensi Internasional Liga Dunia Islam
Setelah dimulai dengan pembacaan ayat suci Al-Quran, menyanyikan lagu Indonesia Raya & Hymne Oh Pondokku, acara diawali dengan Laporan Direktur KMI oleh Kiai Bisri.
Beliau mengawali laporannya dengan ungkapan bahwa pesantren ibarat pabrik manusia yang mencetak manusia-manusia unggul. “Maka, 75 santri yang mengenakan jas warna cream di depan seluruh hadirin adalah manusia-manusia unggul yang akan menjadi pemimpin dan perekat umat masa depan, yang mutafqqih fiddiin dan mundzirul qoum” ujarnya.
Acara dilanjutkan dengan penyampaian sambutan dari santri kelas 5 oleh Ananda Muhammad Bahrul Anwar, sambutan sekaligus khutbah perpisahan dari kelas 6 oleh Ananda Ariviano Sumantri, juga sambutan dari perwakilan wali santri yang disampaikan oleh Bapak H. Tri Sukma Wijaya, Lc., wali dari Ananda Izzat Fayyad Farhan asal Sidoarjo.
Pada malam khataman tersebut juga dibacakan Wasiat dari Trimurti Pendiri Pondok Modern Darussalam Gontor, Alm. K.H. Ahmad Sahal oleh Kiai Anizar dan Alm. K.H. Imam Zarkasyi oleh Kiai Oyong Sufyan.
Puncak dari seluruh rentetan acara Haflah Wada’ atau malam resepsi tersebut adalah pembacaan Pesan dan Nasihat Bapak Pimpinan Pondok Modern Tazakka yang disampaikan oleh Ayahanda K.H. Anang Rikza Masyhadi, M.A., Ph.D.
Baca juga: Tazakka Siapkan Santrinya Liburan Dengan Pembacaan Buku Etiket
Kehangatan resepsi semakin terasa dengan launching buku Tafsir Al-Fatihah karya Kiai Anang yang merupakan terjemah dan syarah dari Kitab At-Tafsir Ar-Rahib karya As-Syaikh Al-‘Allamah Al-Arif bilLah Syaikh Dr. Rajab Subhi Deeb. Turut hadir dalam launching buku tersebut dia cucu Syaikh Rajab yaitu Syaikh Umar Muhammad Deeb dan adiknya Syaikh Amir Muhammad Deeb.
Setelah menikmati hiburan lantunan shalawat dari para Pimpinan Pondok, juga diserahkan penyerahan wakaf secara simbolis dari santri kelas VI kepada Ketua Yayasan Tazakka, dan pemberian kenang-kenangan dari santri akhir sebagai penutup acara.
Kegiatan ini tidak hanya sebagai momen penghormatan terhadap perjuangan santri, tetapi juga sebagai ungkapan terima kasih atas peran serta dan dukungan dari seluruh pihak dalam menjalani pendidikan di Pondok Modern Tazakka. Acara akan dilanjutkan dengan yudisium kelulusan yang akan digelar keesokan harinya.***