Tazakka, 1 Ramadhan 1446 H – Pondok Modern Tazakka mengawali bulan suci Ramadhan dengan penuh kekhidmatan. Dalam sambutannya setelah Salat Tarawih pertama, Kiai Anang Rikza Masyhadi, M.A., Ph.D. menekankan pentingnya menyambut Ramadhan dengan semangat dan kesiapan yang maksimal.
“Saya ingin di pondok ini Ramadhan pun disambut dengan antusias, dengan kegap-gempita, dan penuh semangat. Karena jika orang tahu apa yang ada di dalam Ramadhan, ia akan mengejarnya meskipun dengan cara merangkak,” ujar beliau.

Kiai Anang juga mengingatkan bahwa Ramadhan bukan sekadar pergantian bulan, tetapi kesempatan emas untuk memperbanyak amal ibadah. Beliau menekankan pentingnya persiapan lahir dan batin dalam menghadapi bulan penuh berkah ini.
“Sambutlah Ramadhan dengan penuh persiapan. Siapkan bajunya, parfumnya, fisiknya, dan hatinya. Hadapi Ramadhan dengan kesungguhan, bukan seperti menghadapi malam-malam biasa,” tambahnya.
Beliau juga mengingatkan agar shalat Tarawih tidak hanya dijadikan sebagai rutinitas tahunan, melainkan dijalankan dengan penuh keikhlasan dan pemahaman akan keutamaannya.

“Rasulullah dan para sahabat menghidupkan malam-malam Ramadhan karena memahami keutamaannya. Maka, kita pun harus meneladani semangat itu,” pesannya.
Dengan dimulainya Ramadhan, Pondok Modern Tazakka berkomitmen untuk menciptakan suasana ibadah yang lebih khusyuk, penuh semangat, dan dipenuhi dengan nilai-nilai keilmuan. Semoga Ramadhan tahun ini menjadi momen yang membawa keberkahan bagi seluruh civitas pondok.



Sebelumnya:
WAKAF TAZAKKABerikutnya:
Kekhasan Salat Tarawih di Pondok Modern Tazakka